APLIKASI STRATEGI GREEN MARKETING DENGAN STUDI KASUS BEBERAPA PERUSAHAAN DI INDONESIA
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi aplikasi strategi green marketing, yang dilakukan oleh PT. Sari Ayu Martha Tilar ; PT. General Electric ; PT LG Electronics Indonesia ; dan PT. Bank BNI yang dapat mengukuhkan positioning sebagai perusahaan yang peduli dengan permasalahan lingkungan.
Studi kasus adalah metodologi penelitian yang sangat kuat yang mengkombinasikan wawancara individu maupun kelompok dengan analisis dan observasi. Sebagai alat yang dapat digunakan untuk memahami proses pemasaran khususnya, di dalam studi kasus peneliti dapat meramu informasi dari company profile, annual report, sales receipts, surat kabar serta majalah, yang diiringi dengan observasi secara langsung dan mengkombinasikannya dengan data hasil wawancara terhadap partisipan. Dalam penelitian ini, data dan informasi diperoleh dari pemberitaan yang diakses melalui internet dan majalah Marketing.
Hasil studi kasus ini tidak dapat digeneralisasi, namun demikian tetap mungkin untuk dimunculkan proposisi, yaitu: Aplikasi strategi green marketing akan lebih mendukung terwujudnya pembangunan berkelanjutan. Hal tersebut dapat terjadi karena dari hasil temuan studi kasus ini diketahui bahwa keempat perusahaan yang menjadi obyek penelitian dalam studi kasus ini, yaitu PT. Sari Ayu Martha Tilar ; PT. General Electric; PT LG Electronics Indonesia; dan PT. Bank BNI, memiliki komitmen yang tinggi untuk mengimplementasikan strategi green marketing yang diimplementasikan oleh keempat perusahaan tersebut dapat dilihat bahwa perusahaan juga memiliki komitmen yang tinggi untuk menerapkan prinsip etika bisnis, justice dan utilitarian.
Key Word: Green Marketing, Studi Kasus, PT. Sari Ayu Martha Tilar ; PT. General Electric ; PT LG Electronics Indonesia ; dan PT. Bank BNI.
Full Text:
PDF TextDOI: https://doi.org/10.37729/sjmb.v11i1.3246
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.