STRATEGI PENGEMBANGAN PRODUK DENGAN ANALISIS SWOT DAN MATRIK BCG DI PT CHINA INTERNASIONAL RAYA LEGOK

Retno Putri Nanda

Abstract


PT China Internasional Raya merupakan perusahaan elektronik yang  memproduksi alat-alat rumah tangga yang didirikan pada tanggal 23 November  tahun 1998. Persaingan bisnis produksi rumah tangga di daerah Legok Tanggerang semakin ketat serta masih ada beberapa masalah    internal di perusahaan PT China Internasional Raya Legok Tanggerang seperti sulit bersaing dengan produk lain yang lebih murah, keterlambatan barang dari supplier, disiplin karyawan produksi, kurangnya strategi pemasaran. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengembangan produk yang dilakukan PT China Internasional Raya.

Analisis SWOT dilakukan dengan menganalisis yang menjadi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman PT China Internasional Raya Legok Tanggerang. Matrik BCG dilakukan berdasarkan laporan penjualan PT China Internasional Raya pada tahun 2013 dan 2014 untuk mengetahui  tingkat pertumbuhan pasar. Hasil penelitian dari analisis SWOT diketahui strategi yang dapat  digunakan untuk perusahan adalah mengembangkan dan menyempurnakan produk elektronik dengan desain baru,  mempersiapkan mutu produk dalam menghadapi persaingan bebas, meningkatkan kualitas hubungan yang baik dengan perusahaan  yang  bekerjasama dengan perusahaan PT China Internasional Raya. Matrik BCG diketahui tingkat pertumbuhan pasar PT China Internasional Raya 57 %, sehingga berada dalam kuadran star, strategi pengembangan menerima investasi, melakukan integrasi baik kedepan maupun kebelakang, penetrasi pasar, pengembangan pasar, produk dan join venture.

 

Kata kunci :  PT China Internasional Raya Legok, Pengembangan produk, Analisis SWOT, Matrik BCG


Full Text:

PDF Text


DOI: https://doi.org/10.37729/sjmb.v12i1D.2844

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.