PENGARUH STORE ATMOSPHERE DAN PEER PRESSURE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (Studi pada Malindo Corner Kebumen)
Abstract
Saat ini makan dan minum di kafe atau restoran telah menjadi kebiasaan masyarakat tidak hanya sekedar menyantap makanan dan minuman, tetapi biasanya kafe dan restoran juga menjadi tujuan beberapa kegiatan tertentu, seperti bertemu dengan klien, sebagai tempat ajang sosialisasi atau sebagai tempat belajar bagi kalangan pelajar dan mahasiswa. Masyarakat mengunjungi kafe tidak hanya melihat dari produknya saja, tetapi juga memperhatikan store atmosphere dan juga trend yang ada pada lingkungan pertemanannya atau peer group. Oleh sebab itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh store atmosphere dan peer pressure terhadap keputusan pembelian pada Malindo Corner Kebumen.
Populasi pada penelitian ini adalah semua konsumen Malindo Corner Kebumen. Penelitian ini menggunakan metode non-probability sampling dengan teknik purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 120 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala likert yang masing-masing sudah diuji coba dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Sedangkan pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa store atmosphere dan peer pressure berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Malindo Corner Kebumen. Dengan demikian, seluruh hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini terbukti dan dapat diterima.
Kata kunci: Store atmosphere, peer pressure, keputusan pembelian.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.