PENGARUH BRAND AWARENESS, PERCEIVED QUALITY, DAN PRICE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (Studi pada Konsumen Yamaha Vixion di Purworejo)
Abstract
ABSTRAK
Perkembangan usaha otomotif motor sport di Indonesia semakin kompetitif. Tingginya permintaan sepeda motor dari tahun ke tahun didorong kebutuhan masyarakat atas transportasi yang murah dan fleksibel. Hal ini merupakan sebuah peluang bagi perusahaan yang menawarkan produk sepeda motor untuk meningkatkan angka penjualnnya dengan berbagai cara. Salah satu merek yang diminati masyarakat yaitu Yamaha. Yamaha merupakan salah satu merek sepeda motor kuat dalam industri sepeda motor di Indonesia. Perusahaan sebaiknya menentukan strategi untuk meningkatkan loyalitas merek pelanggan agar mereka bersedia melakukan keputusan pembelian pada merek Yamaha Vixion. Kualitas produk yang baik juga dimiliki oleh Yamaha Vixion dapat menciptakan daya tarik dan kepercayaan konsumen terhadap pemakaian produk tersebut.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji (1) pengaruh brand awareness terhadap keputusan pembelian, (2) pengaruh perceived quality terhadap keputusan pembelian, (3) pengaruh price terhadap keputusan pembelian. Populasi penelitian ini adalah seluruh konsumen Yamaha Vixion di Purworejo. Sampel penelitian ini berjumlah 120 responden. Metode pada penelitian ini menggunakan kuesioner. Pengambilan sampel menggunakan teknik judgement sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala likert yang terjawab lengkap sesuai kriteria dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil pengujian menunjukkan bahwa (1) brand awareness berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. (2) perceived quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. (3) price berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Kata Kunci: Brand Awareness, Perceived quality, Price, Keputusan Pembelian.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.