PENGGUNAAN MEDIA TEKS NASKAH DRAMA UNTUK PENINGKATAN MENULIS NARASI PADA SISWA KELAS X SMK PN 2 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Asih Purwasih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan:(1) penerapan penggunaan media teks naskah drama dalam menulis narasi siswa kelas X SMK PN 2 Purworejo tahun pelajaran 2012/2013, (2) pengaruh penggunaan media teks naskah drama dalam menulis narasi siswa kelas X SMK PN 2 Purworejo tahun pelajaran 2012/2013, dan (3) peningkatan kemampuan menulis narasi siswa kelas X SMK PN 2 Purworejo tahun pelajaran 2012/2013 setelah mengikuti pembelajaran menulis narasi menggunakan teks naskah drama. Data dianalisis dengan teknik kuantitatif dan kualitatif. Dari hasil analisis disimpulkan bahwa (1) langkah-langkah pembelajaran menulis narasi menggunakan media teks naskah drama antara lain guru menjelaskan tentang narasi, kemudian guru memberi contoh sebuah narasi dan sebuah teks naskah drama dilanjutkan mengidentifikasi persamaan dan perbedaan unsur yang ada didalamnya, kemudian guru memberi sebuah teks naskah drama yang berbeda dan meminta siswa untuk mengubahnya menjadi sebuah narasi dengan cara terlebih dahulu mengidentifikasi unsur- unsurnya dan menghilangkan dialog- dialog yang ada didalamnya, mengubah kalimat lengsung menjadi tiddak langsung.(2) Hasil dari siklus I dan siklus II menunjukkan bahwa pembelajaran menulis narasi menggunakan media teks naskah drama dapat meningkatkan motivasi belajar siswa, memperbesar minat dan perhatian siswa dalam menulis narasi, keaktifan, dan sikap juga mengalami perubahan positif. (3) Prestasi belajar menulis narasi menggunakan teks naskah drama mengalami peningkatan. Pada prasiklus nilai rata-rata menunjukkan 66,93 tergolong kurang, pada siklus I meningkat menjadi 70,86 tergolong cukup, dan meningkat kembali pada siklus II menjadi 76,03 masuk kategori baik.

Kata kunci: menulis narasi, media teks naskah drama


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.