REALISASI PRINSIP KESOPANAN BERBAHASA INDONESIA DI LINGKUNGAN SMA MUHAMMADIYAH PURWOREJO TAHUN 2012 DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN KETERAMPILAN BERBICARA DI SMA

Budi Cahyono

Abstract


Penelitian ini bertujuan (1) mendeskripsikan macam penerapan prinsip kesopanan berbahasa Indonesia di lingkungan SMA Muhammadiyah purworejo dan (2) realisasi prinsip kesopanan berbahasa Indonesia antara siswa dengan guru dalam berkomunikasi di lingkungan SMA Muhammadiyah Purworejo tahun 2012 dan relevansinya dengan pembelajaran keterampilan berbicara di SMA. Pengumpulan data dengan teknik rekam dan simak catat. Teknik penyajian data dengan teknik informal. Berdasarkan analisis data prinsip kesopanan berbahasa Indonesia telah direalisasikan di lingkungan SMA Muhammadiyah Purworejo dengan ditemukannya 14 pematuhan dan 6 pelanggaran prinsip kesopanan berbahasa Indonesia. Ke-14 data pematuhan terdiri dari 2 maksim kearifan, 4 kedermawanan, 1 maksim kerendahan hati, 6 maksim permufakatan, 1 maksim kesimpatian. Tuturan yang melanggar prinsip kesopanan berbahasa meliputi: 3 maksim kedermawanan, 3 maksim kesepakatan. Tidak ditemukan pelanggaran atau pematuhan maksim pujian. Realisasi prinsip kesopanan berbahasa Indonesia tersebut relevan dengan pembelajaran keterampilan berbicara di SMA, sebagaimana tertera pada silabus dengan kompetensi dasar 7.2 Mengajukan pertanyaan atau tanggapan dalam dikusi atau seminar.

Kata kunci: prinsip kesopanan, realisasi prinsip kesopanan di lingkungan SMA Muhammadiyah, pembelajaran berbicara

Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.