ANALISIS NILAI MORAL NOVEL REMBULAN DI LANGIT KONSTANTINOPEL KARYA EL SALMAN AYASHI RZ DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANNYA DENGAN METODE COOPERATIVE LEARNING DI SMK

Afan Nurfatah

Abstract


 

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) unsur intrinsik; (2) unsur kebahasaan; (3) nilai moral; (4) rencana pelaksanaan pembelajaranObjek penelitian ini adalah novel Rembulan di Langit Konstantinopel Karya Salman Ayashi Rz. Fokus penelitian ini berupa nilai moral novel Rembulan di Langit Konstantinopel Karya El Salman Ayashi Rz serta rencana pelaksanaan pembelajarannya di kelas XII SMK. Sumber data berupa novel dan kutipan tokoh. Instrumen penelitian ini peneliti sendiri dengan bantuan kartu pencatat data. Pengumpulan data ini dilakukan dengan teknik pustaka. Dalam analisis data ini digunakan analisis isi. Hasil analisis disajikan dengan teknik penyajian informal. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) unsur intrinsik novel: (a) tokoh utama: Yusuf ( emosional, pemabuk, religius, bijaksana, dan saleh); tokoh tambahan: Aziz, Nazmah, Haidar, Kajong, Anas, Pak Ibrahim, Ahmad; (b) alur: alur maju, (c) latar: latar tempat: rumah Ridwan Hasan Ali, kamar, flat dan Turki; latar waktu: pagi hari dan malam hari; latar sosial: keagamaan; (2) unsur kebahasaan dalam novel Rembulan di Langit Konstantinopel Karya El Salman Ayashi Rz, yaitu: (a) majas: simile, personifikasi, dan hiperbola, (b) ungkapan, dan (c) peribahasa: perumpamaan; (3) aspek  nilai moral dalam novel Rembulan di Langit Konstantinopel Karya El Salman Ayashi Rz mencakup empat aspek, yaitu: (a) hubungan manusia dengan Tuhan: bersyukur, berdoa, beribadah, ikhlas, jihad, upaya dan usaha, taubat, (b) hubungan manusia dengan manusia lain: persahabatan, tolong-menolong, perduli dengan orang lain, memberi nasihat, dan kasih sayang dalam keluarga, (c) hubungan manusia dengan diri sendiri: eksistensi diri, rindu, sedih, dan tidak mudah menyerah, (d) hubungan manusia dengan alam: memuji keindahan alam; (4) rencana pelaksanaan pembelajaran novel disesuaikan dengan kompetensi dasar 3.9 menganalisi isi dan kebahasaan novel. Metode yang digunakan adalah metode cooperative learning.

Kata kunci :nilai moral, novel, rencana pelaksanaan pembelajaran cooperative learning\

 

 


References


DAFTAR PUSTAKA

Akhadi, Bagiya, dan Nurul Setyorini. 2017. “Nilai Moral pada Novel Hujan Karya Tere Liye dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA”. Jurnal Surya Bahtera, 5 (44): 1-9 Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Budiningsih, Asri. 2013. Pembelajaran Moral Berpijak Pada Karakteristik Siswa dan Budayanya. Jakarta: Rineka Cipta.

Dita, Sukirno, dan Suryo Daru Santoso. 2018. “Nilai Moral Novel Cinta di dalam Gelas Karya Andrea Hirata dan Rencana Pelaksanaannya dengan Metode Kuantum di Kelas XI SMA”. Jurnal Surya Bahtera, 6 (53) Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Fitri, Sukirno, dan Suryo Daru Santoso. 2018. “Nilai Moral dalam Novel Bait-Bait Multazam Karya Abidah El Khalieqy dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaraanya di Kelas XII SMA”. Jurnal Surya Bahtera 6 (53) Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Nurgiyantoro, Burhan. 2010. Penilaian Pembelajaran Bahasa Berbasis Kompetensi. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta.

Nurgiyantoro, Burhan. 2013. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.

Setyorini, Nurul. 2014. “Aspek-aspek Stilistika Novel Lalita Karya Ayu Utami”. Jurnal Bahtera. 1 (2), 21-33.

Setyorini, Nurul. 2019. “Nilai Moral Lingkungan Hidup dalam Cerita Rakyat Nusantara”. Jurnal Bahtera. 6 (16), 519-526

Sriwinoto, Bagiya, dan Nurul Setyorini. 2017. “Nilai Moral Novel Sarongge Karya Tosca Santoso dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA”. Jurnal Surya Bahtera, 5 (44): 130-134) Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Windri, Arif, dan Anjang. 2009. “Nilai Moral dalam Novel Tetralogi Laskar Pelangi Karya Andrea Hirata”. Universitas Muhammadiyah Malang.

Zuriah, Nurul. 2015. Pendidikan Moral & Budi Pekerti dalam Perspektif Perubahan. Jakarta: Bumi Aksara.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.