NILAI RELIGIUS DALAM NOVEL PESANTREN IMPIAN KARYA ASMA NADIA DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XII SMA

Mari’ah Mari’ah, Bagiya Bagiya, Nurul Setyorini

Abstract


ABSTRAK: Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan (1) unsur intrinsik novel Pesantren Impian karya Asma Nadia, (2) nilai religius dalam novel Pesantren Impian karya Asma Nadia, (3) skenario pembelajaran unsur intrinsik dan nilai religius dalam novel Pesantren Impian karya Asma Nadia di kelas XII SMA. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Fokus penelitiannya adalah nilai religius dalam novel Pesantren Impian dan skenario pembelajarannya di kelas XII SMA. Sumber data penelitian ini novel Pesantren Impian karya  Asma Nadia. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik pustaka dan teknik catat. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis isi. Teknik penyajian data dilakukan dengan menggunakan teknik informal. Dari hasil penelitian ini disimpulkan bahwa (1) unsur intrinsik  novel Pesantren Impian, yaitu (a) tema mayor: bertaubat dari dosa dimasa lalu, tema minor: cinta kasih, teka teki, dan kematian, (b) tokoh utamanya adalah Gadis, sedangkan tokoh tambahannya adalah Teungku Umar, Teungku Hasan, Butet, Rini, Eni, dan Bagus, (c) alur: sorot balik, (d) latar dibagi menjadi 3, yaitu latar tempat, waktu: dan latar suasana.(e) amanat yang disampaikannya adalah bertaubat dari dosa-dosa dan kesalahan dimasa lalu dan tidak mendekati narkoba; (2) nilai religius dalam novel Pesantren Impian meliputi (a) hubungan manusia dengan Tuhan: melaksanakan salat fardu, salat jamaah, membaca Quran, menutup aurat, mengaji/menuntut ilmu, berdoa, bersyukur, bertaubat, dan jujur, (b) hubungan manusia dengan sesama manusia: tolong menolong, peduli sesama, silaturrahim, musyawarah, menikah, dan tanggung jawab, (c) hubungan manusia dengan lingkungan:  menjaga kelestarian alam dan memanfaatkannya sebagai bentuk rasa syukur; (3) skenario pembelajaran novel Pesantren Impian di kelas XII SMA disesuaikan dengan kurikulum 2013 yang terdiri dari lima langkah,yakni mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, mengasosiasi, dan mengkomuikasikan.

 

Kata kunci: nilai religius, novel, dan  skenario pembelajaran sastra


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.