NILAI MORAL TOKOH UTAMA NOVEL BERCINTA DALAM TAHJJUDKU KARYA ANSHELA DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Pancawati -

Abstract


ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) unsur instrinsik dalam novel Bercinta dalam Tahajjudku sebagai berikut: (a) tema mayor novel ini adalah cobaan hidup. Tema minor novel ini meliputi percintaan, persahabatan, dan perubahan; (b) tokoh dan penokohan, tokoh utamanya adalah Kisi: anak yang manja, keras kepala, egois, sabar, dan baik, sedangkan tokoh tambahannya, yaitu Riris: taat beribadah, baik, sabar, penolong, sangat sayang dan perhatian kepada Kisi, Mama Kisi: seorang ibu yang baik, sabar, sayang dan perhatian kepada Kisi; (c) alur yang digunakan adalah alur campuran; (d) latar tempat, latar waktu, dan latar suasana; dan (e) sudut pandang dalam novel ini yaitu sudut pandang orang ketiga serba tahu; (2) nilai moral dalam novel Bercinta dalam Tahajjudku ada empat yaitu: (a) nilai moral hubungan manusia dengan Tuhan meliputi salat, berdoa, membaca Al-Qur’an, dan bersyukur, (b) nilai moral hubungan manusia dengan manusia lainmeliputi tolong menolong, setia kawan, dan sopan, (c) nilai moral hubungan manusia dengan diri sendiri meliputi jujur, tidak putus asa, berbohong, sabar, dan rasa ingin tahu, dan (d) nilai moral hubungan manusia dengan alam sekitar meliputi memuji keindahan alam dan (3 rencana pelaksanaan pembelajaran novel Bercinta dalam Tahajjudku Karya Anshela menggunakan metode pembelajaran yang digunakan: metode ceramah, diskusi, tanya  jawab, dan pemberian tugas. Evaluasi yang digunakan dalam pembelajaran ini yaitu tertulis dengan menggunakan tes esai.

 

Kata kunci : Novel, Nilai Moral, Rencana Pelakasanaan Pembelajaran.


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.