NILAI MORAL NOVEL SURAT DAHLAN KARYA KHRISNA PABICHARA DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Siti Lianingrum

Abstract


ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) unsur instrinsik yang terdapat dalam novel Surat Dahlan Karya Khrisna Pabichara; (2) nilai moral yang terdapat dalam novel Surat Dahlan Karya Khrisna Pabichara; (3) rencana pelaksanaan pembelajaran unsur instrinsik dan nilai moral novel Surat Dahlan Karya Khrisna Pabichara di kelas XI SMA. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa (1) unsur intrinsik dalam novel Surat Dahlan meliputi: (a) tema novel ini adalah semangat untuk memperjuangkan kehidupan, (b) tokoh utamanya adalah Dahlan dan tokoh tambahannya adalah Mbak Atun, Bapak, Syaiful, Nafsiah, Maryati, Nenek Saripa dan Aisa, (c) alur yang digunakan adalah alur campuran, (d) terdapat tiga macam latar, yaitu: latar tempat, latar waktu, dan latar sosial, dan (e) sudut pandang yang digunakan adalah orang ketiga si pencerita menceritakan kehidupan tokoh, (e) amanat yang terkandung dalam novel tersebut adalah jangan berhenti bermimpi karena mimpi yang akan membawa kita pada kenyataan dan kita harus menjalani problema kehidupan dengan ikhlas, sebab disitulah mental kita diuji, (2) nilai moral novel Surat Dahlan mencakup tiga aspek, yaitu: (a) hubungan manusia dengan Tuhan meliputi bersyukur, memuji Tuhan, beribadah; (b) hubungan manusia dengan manusia lain meliputi menasihati, tolong menolong, kasih sayang; (c) hubungan manusia dengan diri sendiri meliputi mandiri, bekerja keras, kasih sayang, disiplin, dan jujur; (d) hubungan manusia dengan alam sekitar meliputi memuji keindahan alam dan menjaga kesuburan tanah; (3) rencana pelaksanaan pembelajaran novel Surat Dahlan Karya Khrisna Pabichara menggunakan model pembelajaran Group Investigation, yaitu: (a) penyampaian motivasi dan penjelasan tujuan pembelajaran, agar siswa dapat mengetahui unsur ekstrinsik novel; (b) pembagian kelompok; (c) kegiatan belajar dalam kelompok; (d) presentasi kelompok.

 

Kata kunci: Nilai Moral, novel Surat Dahlan, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Novel

 


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.