PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA GURU SMP MUHAMMADIYAH DI KABUPATEN PURWOREJO
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh budaya organisasi dan komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja guru SMP Muhammadiyah di Kabupaten Purworejo.
Populasi penelitian ini adalah seluruh guru SMP Muhammadiyah di Kabupaten Purworejo sejumlah 155 orang. Sampel yang digunakan sebanyak 112 orang (berdasarkan rumus Slovin) dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah proporsional random sampling. Data berkaitan dengan variabel penelitian dikumpulkan menggunakan kuesioner yang dibagikan kepada seluruh responden dan diisi sendiri oleh responden berdasarkan persepsi responden. Berdasarkan uji instrumen yang dilakukan terbukti bahwa ada beberapa butir pernyataan dalam kuesioner terbukti tidak valid, setelah dilakukan pengolahan data kembali dengan menghilangkan item pernyataan dalam kuesioner yang semula tidak valid maka diperoleh hasil seluruh item dalam pertanyaan dinyatakan valid.
Teknik analisis yang digunakan untuk membuktikan hipotesis adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja, (2) komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja guru SMP Muhammadiyah di Kabupaten Purworejo.
Atas dasar hasil tersebut, implikasi manajerial yang dapat disarankan adalah peningkatan kepuasan kerja dapat dicapai dengan senantiasa memberikan dorongan terhadap guru untuk mengimplementasikan budaya organisasi. Guru diharapkan mampu mempertahankan dan meningkatkan komitmen organisasinya serta menjadi pendorong bagi guru lain yang memiliki komitmen organisasi dan bekerja sama dalam mencapai tujuan organisasi.
Kata kunci: budaya organisasi, komitmen organisasi, kepuasan kerja
Full Text:
PDF TextDOI: https://doi.org/10.37729/sjmb.v10i1.a.1270
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.