PENGARUH MOTIVASI BERKOPERASI DAN PELAYANAN KOPERASI TERHADAP MINAT MAHASISWA MENJADI PENGURUS KOPERASI MAHASISWA (KOPMA) UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOREJO

Amat Ariyanto

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah apakah ada pengaruh yang positif dan signifikan antara motivasi berkoperasi dan pelayanan koperasi terhadap minat mahasiswa menjadi pengurus koperasi mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo. Penelitian ini dilakukan pada bulan April tahun 2013. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 26 orang. Berdasarkan tabel penentuan jumlah sampel dari populasi tertentu dengan taraf kesalahan tertentu, maka jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan taraf kesalahan 5% adalah 23 orang. Metode pengumpulan data penelitian menggunakan angket yang di isi oleh responden. Teknik pengambilan sampel dengan sistem random sampling. Sedangkan metode analisis data menggunakan analisis regresi ganda dan uji parsial (uji t). Semua perhitungan analisis data dilakukan dengan menggunakan bantuan komputer program SPSS 17.0 for Windows. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa motivasi berkoperasi berada pada kategori cukup yaitu 52,18%, pelayanan koperasi berada pada kategori cukup yaitu 52,18%, dan minat menjadi pengurus berada cukup yaitu sebanyak 56,53%. Berdasarkan analisis kuantitatif menunjukkan bahwa motivasi berkoperasi mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap minat menjadi pengurus sebesar 25,40% dengan ( =0,493 dan sig 0,254 < 0,05). Pelayanan koperasi mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap minat menjadi pengurus sebesar 40,06% dengan  = 0,548 dan sig 0,002 < 0,05), dan ada pengaruh yang positif dan signifikan antara motivasi berkoperasi dan pelayanan koperasi secara bersama-sama terhadap minat mahasiswa menjadi pengurus sebesar 47,50%, dengan F= 9,090 dan sig 0,002 < 0,05, harga  = 0,475.

Kata Kunci : Motivasi, Pelayanan, Minat Dan Koperasi


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Publisher: Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail: pendidikanekonomi@umpwr.ac.i , Telp: 0275-321494

Indexed Abstract: