RANCANG BANGUN APLIKASI CHATBOT SEBAGAI BENTUK PELAYANAN PRIMA UNTUK PENERIMAAN MAHASISWA BARU

Murhadi Murhadi

Abstract


Pelayanan prima atau excellence services merupakan bentuk pelayanan yang sebaik mungkin kepada konsumen agar merasa puas. Tujuan pelayanan prima yaitu agar konsumen atau calon konsumen merasa terlayani dan dari segi instansi atau perusahaan akan meningkatkan kepercayaan konsumen. Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP) sebagai instansi pendidikan memiliki calon konsumen yaitu generasi millenial. Kebiasaan generasi millennial dalam mengakses informasi yaitu dengan pencarian (searching) secara digital. Untuk akses informasi yang lebih rinci, mereka terbiasa dengan bertanya melalui metode texting melalui chat. Oleh karena itu, Universitas perlu menyediakan aplikasi texting dapat menjawab pertanyaan kapan saja dan dengan reply time yang singkat. Aplikasi chat yang dikembangkan berupa chatbot.

Pengembangan aplikasi chatbot diawali dengan mempelajari pertanyaan-pertanyaan umum yang sering di tanyakan oleh calon mahasiswa. Kombinasi-kombinasi kata tanya dan kata kunci dari setiap pertanyaan. Dari kata kunci yang ada di siapkan jawaban otomatis yang berisi informasi yang ingin diakses oleh calon mahasiswa. Selain itu, pada setiap jawaban akan disediakan tombol saran informasi terkait.


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.