ANALISIS MISKONSEPSI SISWA DALAM MENYELESAIKAN PERMASALAHAN PADA MATERI PROGRAM LINEAR DITINJAU DARI GAYA KOGNITIF FIELD INDEPENDENT

Widhiyawati Widhiyawati, Nila Kurniasih, Wharyanti Ika Purwaningsih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan miskonsepsi yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal program linear. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas X jurusan Tata Boga SMK N 1 Ambal tahun pelajaran 2018/2019. Pengumpulan data menggunakan metode  tes, wawancara dan catatan lapangan. Analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Analisis data menunjukan bahwa miskonsepsi yang dilakukan siswa dengan gaya kognitif field independent (FI) mengalami miskonsepsi pada konsep yaitu 1) Menentukan model matematika yaitu siswa salah dalam memahami variabel sistem pertidaksamaan, simbol, dan syarat non negatif. 2) Miskonsepsi dalam menentukan nilai optimum suatu fungsi objektif (menentukan biaya maksimum) yaitu siswa tidak bisa menentukan model matematika dan siswa salah dalam menentukan laba maksimum yang melalui titik potong.

Kata kunci: miskonsepsi, field independent

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.37729/ekuivalen.v43i1.6737

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Publisher: Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail:matematika@umpwr.ac.i , Telp: 0275-321494

Indexed Abstract:


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.