ANALISIS KOMPETENSI PEDAGOGIK PADA MAHASISWA CALON GURU MATEMATIKA DITINJAU DARI KECERDASAN INTRAPERSONAL

Noviana Tri Sayekti H W

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi pedagogik mahasiswa calon guru Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Purworejo dalam kegiatan inti pembelajaran berdasarkan kurikulum 2013 yang ditinjau dari kecerdasan intrapersonal.Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Teknik sampling yang digunakan yaitu purposive sampling dan snowball sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket, wawancara, observasi, dokumentasi, dan catatan lapangan. Subjek kecerdasan intrapersonal rendah terbatas pada kemampuan dapat menguasai karakteristik peserta didik dari aspek fisik, moral, spiritual, sosial, kultural, emosional, dan intelektual serta mampu mengembangkan kurikulum yang terkait dengan bidang pengembangan yang diampu. Hasil lebih unggul diperoleh subjek kecerdasan intrapersonal sedang, selain kemampuan yang dimiliki subjek kecerdasan intrapersonal rendah, subjek mampu menguasai teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik, menyelenggarakan kegiatan pembelajaran yang mendidik, mengembangan potensi peserta didik untuk mengaktualisasikan berbagai potensi yang dimiliki, berkomunikasi dengan peserta didik. Selanjutnya subjek kecerdasan intrapersonal tinggi, selain memiliki kemampuan seperti subjek kecerdasan intrapersonal rendah dan sedang, subjek mampu menyelenggarakan kegiatan pembelajaran yang mendidik.

Kata kunci: kompetensi pedagogik, kecerdasan intrapersonal, kegiatan inti


Full Text:

PDF Text


DOI: https://doi.org/10.37729/ekuivalen.v36i1.5325

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Publisher: Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail:matematika@umpwr.ac.id  , Telp: 0275-321494

Indexed Abstract:


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.