DESKRIPSI NILAI UJIAN NASIONAL MATEMATIKA SMK TAHUN PELAJARAN 2011/2012 DAN 2012/2013

Reni Mardianingsih

Abstract


Abstrak

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: ada tidaknya perbedaan rerata yang signifikan antara nilai ujian nasional pelajaran matematika SMK Swasta se-Kecamatan Purworejo tahun pelajaran 2011/2012 dan 2012/2013. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMK Swasta se-Kecamatan Purworejo Ta­h­un Pelajaran 2011/2012 dan 2012/2013 dengan jumlah total 376 siswa. Teknik sam­pling dengan proportional ran­dom sampling. Teknik pengumpu­lan data de­ng­an metode dokumentasi. Dari hasil pengolahan data menunjukan bahwa rerata ujian nasional pelajaran matematika tahun pelajaran 2011/2012 sebesar 6,94 dan standar deviasi sebesar 0,98. Rerata tahun pelajaran 2012/2013 sebesar 6,53  dan standar deviasi sebesar 1,11. Data berdistribusi normal. Hasil uji-t menunjukan harga thitung= 2,73 sedangkan harga ttabel = 1,65 sehingga thitung> ttabel. Dengan demikian terdapat perbedaan rerata yang signifikan antara nilai ujian nasional pelajaran matematika siswa SMK Swasta se-Kecamatan Purworejo Tahun Pelajaran 2011/2012 dan 2012/2013.

Kata kunci: deskripsi, nilai UN tahun 2011/2012, nilai UN tahun 2012/2013


Full Text:

PDF Text


DOI: https://doi.org/10.37729/ekuivalen.v9i1.1235

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Publisher: Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail:matematika@umpwr.ac.i , Telp: 0275-321494

Indexed Abstract:


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.