ANALISIS SEMIOTIK DALAM ANTOLOGI WARISAN GEGURITAN MACAPAT KARYA SUWARDI

Emi Lestari

Abstract


Lestari Emi. 2013. Analisis Semiotik Dalam Antologi Warisan Geguritan Macapat Karya Suwardi. Skripsi. Purworejo. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Bahasa dan sastra Jawa. Universitas Muhammadiyah Purworejo. 2013.

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan: (1) pembacaan heuristik pada Antologi Warisan Geguritan Macapat Karya Suwardi; (2) pembacaan hermeneutik pada Antologi Warisan Geguritan Macapat Karya Suwardi.

Jenis penelitian ini adalah deskripsi kualitatif dengan bidang kajian sastra. Subjek yang dijadikan dalam penelitian ini adalah Antologi Warisan Geguritan Macapat Karya Suwardi, dipunwedalaken dening Balai Pustaka Jakarta taun 1983, 69 halaman. Adapun yang menjadi objek kajian adalah pembacaan heuristik pada Antologi Warisan Geguritan Macapat Karya Suwardi dan pembacaan hermeneutik pada Antologi Warisan Geguritan Macapat Karya Suwardi. Pengumpulan data dalam penelitiaan ini menggunakan teknik baca dan teknik catat. Analisis data menggunakan metode analisis isi yang mengkaji isi teks dengan teliti dan menyeluruh.

Hasil analisisnya adalah pada Antologi Warisan Geguritan Macapat” karya Suwardi terdapat beberapa penyimpangan frasa dan sintaksis yang sulit dibaca oleh pembaca, sehingga analisis pembacaan heuristik dianggap sangat membantu pembaca dalam memaknai tembang macapat yang terdapat di dalamnya. Konvensi ketaklangsungan ekspresi yang terdapat dalam Antologi Warisan Geguritan Macapat” karya Suwardi lebih banyak disebabkan oleh penggunaan displacing of meaning (penggantian arti) karena penggunaan bahasa kiasan, seperi personifikasi, metafora, simile, hiperbola dan beberapa oleh distorting of meaning (penyimpangan) serta creating of meaning (penciptaan arti). Keseluruhan makna yang terdapat dalam Antologi Warisan Geguritan Macapat” karya Suwardi adalah tentang kritik, saran, dan nasihat yang ditujukan kepada manusia tentang bagaimana dalam menjalani kehidupan seperti halnya tidak berputus asa, semangat mencari rezeki, mencari ilmu.

 

Kata kunci: antologi, heuristik, hermeneutik


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.