Upaya Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi Ekspositoris Siswa Kelas XI SMK Yapek Gombong dengan Metode Example Non-Example

Dina Wardiah

Abstract


Abstrak: tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan, (1) bagaimanakah pembelajaran menulis paragraf narasi ekspositoris dengan menggunakan metode example non example pada siswa kelas XI SMK Yapek Gombong, (2) bagaimanakah peningkatan keterampilan menulis paragraf narasi ekspositoris pada siswa kelas XI SMK Yapek Gombong setelah belajar menulis paragraf narasi ekspositoris dengan menggunakan metode example non example. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI AP 2 SMK Yapek Gombong yang berjumlah 44 siswa. Fokus penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang berupa peningkatan keterampilan menulis paragraf narai ekspositoris. Terdiri dari empat tahap aspek penelitian, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, tes menulis paragraf narasi ekspositoris, angket (kuesioner), catatan lapangan dan dokumentasi. Dari hasil penelitian diketahui bahwa (1) langkah-langkah ini dilakukan dalam tiga tahap, yaitu prasiklus dengan langkah-langkah menulis paragraf narasi dengan menggunakan tema bebas, siklus I dan siklus II dengan langkah-langkah siswa memperhatikan gambar dan mendiskusikannya dengan temannya menggunakan  metode example non example dalam meningkatkan keterampilan menulis paragraf narasi ekspositoris, (2) peningkatan keterampilan menulis paragraf narasi ekspositoris dari tahap pra siklus 56,70, dan rata-rata siklus I 66,11 atau terjadi peningkatan 9,41. Nilai rata-rata siklus II 77,11 atau terjadi peningkatan 11,00. Nilai rata-rata dari hasil prasiklus hingga siklus II meningkat 20,41.

Kata kunci           : menulis, narasi ekspositoris, metode example non example

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.