PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP SUPPLY CHAIN PERFORMANCE DENGAN INOVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI PADA PELAKU UMKM BATIK DI KABUPATEN PURWOREJO)

Gabriel Putra Hanawi Rusmas, wijayanti wijayanti, Dedi Runanto

Abstract


Permasalahan yang dialami UMKM diantaranya kepercayaan terhadap pemasok, inovasi yang terhambat, kualitas bahan baku yang kurang baik dan keterlambatan bahan baku. Terdapat permasalahan pada pemasok, permasalahan tersebut sangat berdampak sekali pada produksi dan kualitas produk. Hal ini meyebabkan produsen memiliki kepercayaan yang rendah dan harus berkali-kali mencari pemasok yang memiliki kualitas baik. Oleh karena itu produsen yang memiliki ide untuk melakukan inovasi menjadi terhambat.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepercayaan terhadap supply chain performance dengan inovasi sebagai variabel intervening pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) batik di Kabupaten Purworejo. Populasi penelitian ini adalah seluruh pelaku UMKM batik yang ada di Kabupaten Purworejo. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan non probability sampling dan diperoleh sampel sebanyak 80 responden. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket kuesioner dengan skala likert yang masing-masing sudah diuji cobakan serta telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan teknik analisis regresi linier sederhana dan teknik analisis Baroon dan Kenny (1986) dengan menggunakan SPSS 20 for Windows.
Hasil penelitian ini menunujukkan bahwa (1) kepercayaan berpengaruh positif terhadap supply chain performance, (2) kepercayaan berpengaruh positif terhadap inovasi, (3) inovasi berpengaruh positif terhadap supply chain performance, (4) inovasi mampu memediasi secara parsial pengaruh kepercayaan terhadap supply chain performance.
Kata kunci : Supply Chain Performance, Kepercayaan, Inovasi

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.