PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PADA PERAWAT RUMAH SAKIT HARAPAN MAGELANG

Septi Kurnia Sari, Ridwan Baraba, Dedi Runanto

Abstract


PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP
PRODUKTIVITAS KERJA PADA PERAWAT DI RUMAH SAKIT HARAPAN MAGELANG
Septi Kurnia Sari
(septikurniaa.98@gmail.com)
Ridwan Baraba, S.E., M.M
Dedi Runanto, S.E., M.Si
Universitas Muhammadiyah Purworejo
ABSTRAK
Rumah sakit merupakan salah satu bentuk organisasi yang bergerak dibidang
pelayanan jasa kesehatan terhadap masyarakat luas, baik masyarakat dari golongan
atas, menengah maupun tingkat bawah sekaligus. Dalam memberikan pelayanan yang
berupa pelayanan kesehatan, rumah sakit dituntut untuk memberikan kepuasan kepada
masyarakat berupa pelayanan prima. Salah satu keberhasilan pelayanan keperawatan,
adalah seberapa besar produktivitas perawat dalam memberikan asuhan keperawatan
yang baik kepada pasien dan keluargannya. Produktivitas pada perawat dapat di
tingkatkan dan dipengaruhi oleh faktor-faktor tertentu, salah satunya yaitu faktor
kepuasan kerja dan faktor komitmen organisasional.
Tujuan penelitian adalah menguji pengaruh kepuasan kerja terhadap
produktivitas kerja dan menguji pengaruh komitmen organisasional terhadap
produktivitas kerja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Perawat pada Rumah
Sakit Harapan Magelang sebanyak 116 orang. Penelitian ini menggunakan teknik
purposive sampling. Dalam penelitian ini yang menjadi sampel adalah perawat dengan
mempertimbangkan kriteria yang mempunyai masa kerja lebih dari 1 tahun. Perawat
yang sudah bekerja di atas 1 tahun di Rumah Sakit Harapan berjumlah 87 perawat.
Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dan pengujian
hipotesis menggunakan uji signifikansi parsial. Hasil analisis data menunjukkan bahwa,
1) kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja, 2)
komitmen organisasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas
kerja.
Kata Kunci: Kepuasan Kerja, Komitmen Organisasional, dan Produktivitas kerja.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.