PENGARUH PENEMPATAN KERJA DAN KOMPETENSI KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA (Studi Karyawan Bagian Produksi PT URW Purworejo)

Fitria Anggraini Putri

Abstract


Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor penting dalam sebuah organisasi atau perusahaan untuk mencapai tujuan dan sasarannya. Hal itu dikarenakan sumber daya manusia merupakan faktor penentu berhasil atau tidaknya suatu perusahaan dalam mencapai tujuannya. Sumber daya manusia yang baik ditujukan kepada peningkatan kontribusi yang dapat diberikan oleh para karyawan dalam perusahaan ke arah tercapainya tujuan perusahaan. Untuk mencapai tujuan perusahaan karyawan harus memiliki prestasi kerja yang memuaskan. Tujun dalam penelitian ini, yaitu untuk menguji: pengaruh penempatan kerja terhadap prestasi kerja dan kompetensi kerja terhadap prestasi kerja.
Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan bagian produksi PT. URW Purworejo yang berjumlah 665 karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 116 karyawan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan alternative pilihan jawaban menggunakan skala likert yang terdiri dari lima pilihan jawaban. Kuesioner telah di uji cobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linear berganda.
Bedasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa penempatan kerja berpengaruh positif terhadap prestasi kerja, dan kompetensi kerja berpengaruh positif terhadap prestasi kerja.
Kata Kunci : Penempatan Kerja, Kompetensi Kerja, dan Prestasi Kerja


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.
barbartoto barbartoto situs toto scatter hitam slot gacor barbartoto slot demo barbartoto