PENGARUH PRICE DISCOUNT, BONUS PACK, DAN PEMBERIAN HADIAH TERHADAP IMPULSE BUYING PADA MATAHARI DEPARTEMENT STORE YOGYAKARTA

Nur Takarina

Abstract


Nur Takarina, Pengaruh Price Discount, Bonus Pack, dan Pemberian Hadiah terhadap Impulse Buying pada Matahari Departement Store Yogyakarta. Program Studi Manajemen. Fakultas Ekonomi. Universitas Muhammadiyah Purworejo.
Semakin meningkatnya jumlah ritel di Indonesia, akan semakin meningkatkan persaingan di industri ritel. Dengan banyaknya pilihan ritel sebagai tempat belanja, konsumen kini mempunyai daya tawar yang lebih tinggi. Konsumen dapat dengan mudah memilih ritel yang dianggap memberikan penawaran dan manfaat lebih, tidak hanya sekedar tempat belanja semata.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh price discount, bonus pack, dan pemberian hadiah terhadap impulse buying. Populasi penelitian ini semua konsumen Matahari Departement Store Yogyakarta, dengan jumlah sampel dalam penelitian berjumlah 120 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dinilai dengan skala Likert yang masing-masing sudah diuji coba dan telah memenuhi syarat validitas dan realibilitas. Analisis data menggunakan regresi linear berganda.
Hasil analisis linear berganda menunjukkan bahwa variabel price discount, bonus pack, dan pemberian hadiah berpengaruh positif dan signifikan terhadap impulse buying.
Kata kunci: price discount, bonus pack, pemberian hadiah, dan Impulse buying


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.