PENGARUH ELECTRONIC WORD OF MOUTH (e-WOM) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI PADA KONSUMEN OPPO SMARTPHONE DI PURWOREJO)

Diyah Dwi Rakhmawati

Abstract


Dewasa ini smartphone telah menjadi bagian dari kebutuhan manusia.
Masyarakat saat ini memiliki smartphone dengan tujuan untuk mendapatkan
kemudahan dalam menjalankan aktifitasnya. Informasi mengenai sebuah produk
smartphone dapat diperoleh melalui berbagai cara salah satunya dari pengalaman
individu lain melalui electronic word of mouth (e-WOM). Oleh sebab itu, tujuan dari
penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh electronic word of mouth (e-WOM)
secara parsial terhadap keputusan pembelian (Studi pada Konsumen Oppo Smartphone
di Purworejo).
Populasi pada penelitian ini adalah konsumen yang pernah melakukan
pembelian produk OPPO smartphone di Purworejo. Peneliti ini menggunakan metode
sampel non probabilitas dengan teknik purposive sampling, dan sampel yang digunakan
sebanyak 125 orang. Sedangkan, pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linier
berganda.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa: intensity memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian produk Oppo smartphone di Purworejo,
valence of opinion memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan
pembelian produk Oppo smartphone di Purworejo dan content memiliki pengaruh
positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk Oppo smartphone di
Purworejo. Dengan demikian seluruh hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini
terbukti dan dapat diterima.
Kata kunci: Intensity, Valence of opinion, content, (e-WOM), keputusan pembelian


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.