KESALAHAN KALIMAT PADA TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI KARYA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PURWOREJO DAN RELEVANSINYA DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Fiona Delmart

Abstract


Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan siswa dalam menulis teks laporan hasil observasi, sehingga terjadi kesalahan kalimat. Kesalahan kalimat sering terjadi karena kurangnya pemahaman aturan tatabahasa, banyak siswa yang mungkin tidak memahami secara mendalam aturan tatabahasa dalam bahasa Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) kesalahan kalimat berupa pengacauan induk kalimat dan anak kalimat, (2) kesalahan kalimat berupa kalimat tanpa subjek, (3) kesalahan kalimat berupa kalimat tidak logis, (4) relevansinya dalam pembelajaran menulis pada teks laporan hasil observasi karya siswa kelas X SMK Negeri 1 Purworejo Tahun Pelajaran 2023/2024. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan objek penelitian teks laporan hasil observasi karya siswa kelas X DPIB-A SMK Negeri 1 Purworejo. Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kartu pencatat data dan penulis sendiri. Dalam pengumpulan data digunakan teknik catat. Teknik analisis data yang digunakan ialah metode agih. Dari hasil penelitian ini ditemukan antara lain: (1) pada pengacauan induk kalimat dan anak kalimat memiliki jumlah kesalahan 32 kalimat, (2) pada kalimat tanpa subjek memiliki jumlah kesalahan 4 kalimat, (3) pada kalimat tidak logis memiliki jumlah kesalahan sebanyak 5 kalimat, (4) relevansi dalam pembelajaran menulis dengan Tujuan Pembelajaran (TP) 3.3 siswa mampu menganalisis isi dan aspek kebahasaan dari minimal dua teks laporan hasil observasi.

 

Kata Kunci: kesalahan kalimat, teks laporan hasil observasi, relevansi pembelajaran menulis

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.