ANALISIS MODERNISASI PENDIDIKAN ISLAM K.H. AHMAD DAHLAN DALAM NOVEL SANG PENCERAH KARYA AKMAL NASERY BASRAL DAN PEMBELAJARANNYA DI SMA

ika Ikasari

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) bentuk-bentuk modernisasi pendidikan Islam yang dilakukan K.H. Ahmad Dahlan dalam novel Sang Pencerah; (2) wujud materi pelajaran agama Islam yang diajarkan K.H. Ahmad Dahlan dalam novel Sang Pencerah; (3) novel Sang Pencerah sebagai bahan pembelajaran di SMA. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, sumber data berasal dari kutipan, dialog, adegan, serta peristiwa dalam novel Sang Pencerah, teknik pengumpulan data dengan teknik simak bebas libat cakap dan teknik catat. Hasil analisis membuktikan: (1) bentuk- bentuk modernisasi dalam pendidikan Islam yang telah dilakukan K.H. Ahmad Dahlan yang terkandung dalam novel Sang Pencerah diantaranya adalah modernisasi pendidikan yang mencakup materi dan sistem pendidikan, metode pendidikan, pendidik dan peserta didik, sarana prasarana pendidikan. (2) wujud materi pelajaran agama Islam yang diajarkan K.H. Ahmad Dahlan meliputi, akhlak seorang muslim, makna agama, ibadah shalat, syukur kepada Allah, dan menyantuni anak yatim piatu. (3) modernisasi pendidikan Islam yang dideskripsikan telah disesuaikan dan dimanfaatkan sebagai bahan pembelajaran di SMA.

Kata Kunci: modernisasi pendidikan Islam, novel, pembelajaran


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.