PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI DENGAN MEDIA FOTO PADA SISWA KELAS VII SMP MUHAMMADIYAH KUTOARJO TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013

Faridhatun Ulfa

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap: (1) penggunaan media foto seba­gai pembelajaran menulis puisi siswa kelas VII SMP Muhammadiyah Kutoarjo tahun pem­belajaran 2012/2013; (2) pengaruh media foto terhadap aktivitas belajar siswa kelas VII SMP Muhammadiyah Kutoarjo tahun pembelajaran 2012/2013 dalam keterampilan menulis puisi; (3) peningkatan keterampilan menulis puisi siswa kelas VII SMP Muham­madiyah Kutoarjo tahun pembelajaran 2012/2013 setelah mengikuti pembelajaran me­nulis puisi dengan menggunakan media foto. Dalam pengumpulan data penelitian dila­kukan tes dan nontes. Dalam teknik analisis data, peneliti menggunakan teknik kualitatif dan kuantitatif. Teknik penyajian hasil analisis data yang digunakan adalah metode pe­nyajian informal. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan: (1) Penggunaan media foto: (a) peneliti menunjukkan foto, (b) siswa memperhatikan foto, (c) siswa untuk berimaji­nasi, (d) menentukan tema puisi, (e) siswa mencari kata yang menarik dan estetis, (f) siswa menyusun kata tersebut menjadi larik-larik dan bait, (g) siswa menentukan judul puisi sesuai dengan isi puisi. (2) Pengaruh media foto terhadap aktivitas belajar siswa, tahap siklus I, siswa banyak yang belum antusias, sedangkan pada siklus II aktivitas siswa dalam pembelajaran sudah baik. (3) Hasil menulis puisi siswa mengalami peningkatan. Pada prasiklus siswa memperoleh rata-rata skor 59,09, siklus I 66,69, dan pada siklus II adalah 72,07.

Kata Kunci: media foto, keterampilan menulis puisi.


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.