Analisis Tindak Tutur Direktif dalam Film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan Sutradara Ernest Prakasa dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA

Anesty Okta Fianty, Bagiya Bagiya, Nurul Setyorini

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) bentuk tindak tutur direktif yang terdapat dalam film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan sutradara Ernest Prakasa, (2) fungsi tindak tutur direktif yang terdapat dalam film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan sutradara Ernest Prakasa, (3) skenario pembelajaran tindak tutur direktif dengan media film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan sutradara Ernest Prakasa di kelas XI SMA. Penelitian ini merupakan penelitian deskripsi kualitatif. Penelitian ini difokuskan pada analisis tindak tutur direktif pada film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan sutradara Ernest Prakasa dan Skenario Pembelajarannya di SMA. Sumber data pada penelitian ini adalah film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik simak bebas libat cakap (SBLC) dan teknik catat. Analisis ini dilakukan dengan metode padan. Teknik penyajian data dilakukan dengan menggunakan teknik informal. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa (1) bentuk tindak tutur direktif yang terdapat dalam film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan terdiri atas: perintah, permintaan, ajakan, nasihat, kritikan, dan larangan; (2) fungsi tindak tutur direktif dalam film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan terdiri atas: perintah memiliki fungsi menyuruh 21 data, meminjam 1 data, dan menyilakan 1 data; permintaan memiliki fungsi meminta 32 data, mengharapkan 1 data, memohon 4 data, dan menawarkan 8 data; ajakan memiliki fungsi mengajak 7 data, merayu 1 data, dan mendukung 1 data; nasihat memiliki fungsi menasihati 6 data, menyarankan 8 data, mengarahkan 1 data, dan mengingatkan 3 data; kritikan memiliki fungsi menegur 5 data, menyindir 1 data, mengumpat 2 data, dan marah 2 data; larangan memiliki fungsi melarang 6 data dan menegur 1 data; (3) skenario pembelajaran tindak tutur direktif dalam dialog film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan di kelas XI SMA dilaksanakan berdasarkan KD. 3.19 menganalisis isi dan kebahasaan drama atau film yang dibaca atau ditonton menggunakan model Discovery Learning. Kegiatan pembelajaran dilakukan dengan tahap pendahuluan, guru mengkondisikan keadaan siswa agar siap untuk menerima materi pembelajaran yang disampaikan. selanjutnya, pada tahap inti, dilakukan dengan menggunakan metode pembelajaran discovery learning (penemuan) yaitu guru memberikan tugas kepada siswa untuk berkelompok kemudian diminta menemukan dialog yang termasuk tindak tutur direktif dalam film. Dalam tahap penutup, guru merefleksikan kegiatan pembelajaran untuk membangun karakter siswa.

Kata kunci: tindak tutur direktif, film, dan skenario pembelajaran.


Full Text:

PDF

References


Ambarwati, Tri, Bagiya, Faizah, Umi. 2019. “Analisis Tindak Tutur Direktif pada Film Surat Cinta untuk Kartini Sutradara Azhar Kinoi Lubis dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA”. Surya Bahtera, Vol 07. No 2, September 2019. Hal 177-185. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Bagiya. 2017. Linguistik Umum. Yogyakarta: Jumat Publishing.

Chaer, Agustina. 2010. Sosiolinguistik, Perkenalan Awal. Jakarta: Rineka Cipta.

Nugroho, Asep, Bagiya, Setyorini, Nurul. 2018. “Tindak Tutur Komisif pada Dialog Film Stip dan Pensil Sutradara Ardy Octaviand dan Relevansinya pada Pembelajaran di Kelas XI SMA”. Surya Bahtera. Vol 6. No. 54, September 2018. Hal 552-559. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Pangesti, Azizah Diah, Bagiya, Kadaryati. 2019.“Analisis Tindak Tutur Direktif dan Ekspresif pada Film My Idiot Brother Karya Alyandra dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA”. Surya Bahtera. Vol 7. No 2, September 2019. Hal 82-89. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Prayitno, Joko Harun. 2011. Kesantunan Sosiopragmatik Studi Pemakaian Tindak Direktif di Kalangan Andik SD Berbudaya Jawa. Surakarta: Muhammadiyah University Press.

Rachmawati, Desty, Bagiya, Faizah, Umi. 2019. “Analisis Tindak Tutur Direktif dalam Naskah Drama Nyonya-Nyonya Karya Wisran Hadi dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA”. Surya Bahtera. Vol 7. No 2, September 2019. Hal 102-110. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Rahmawati, Alfiana, Bagiya, Faizah, Umi. 2018. “Analisis Tindak Tutur Ekspresif dan Komisif dalam Film Cinta Suci Zahrana Sutradara Chaerul Umam dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA”. Surya Bahtera. Vol 6. No 51, Maret 2018. Hal 148-155. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Saputri, Kurnia Eka, Bagiya, Purwanto, Joko. 2018. “Analisis Tindak Tutur Direktif dalam Novel Misteri Patung Garam Karya Ruwi Meita dan Pembelajarannya di SMA”. Surya Bahtera. Vol 6. No 50, Maret 2018. Hal 31-40. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Sudaryanto. 2015. Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa. Yogyakarta: Sanata Dharma Universty Press.

Sholeh, Khabib. 2015. “Analisis Tindak Tutur dalam Cerpen Burung Luri Karya Ariyanti”. Jurnal Bahtera. Vol 2. No 3. Hal 1-9. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Tarigan, Henry Guntur. 2015. Pengajaran Pragmatik. Bandung: CV Angkasa.

Umamy, Firda dan Irma, Cintya Nurika. 2020. “Analisis Tindak Tutur Direktif dalam Novel Orang-Orang Biasa Karya Andrea Hirata”. Jurnal Bahtera. Vol 7. No 1, Maret 2020. Hal 782-791. Universitas Peradaban.

Yule, George. 2014. Pragmatik. (Terjemahan: Indah Fajar Wahyui). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.