ANALISIS SOSIOLOGI SASTRA NOVEL CATATAN JUANG KARYA FIERSA BESARI DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Ardhi Yudhistira

Abstract


Abstrak: Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan: (1) unsur intrinsik novel Catatan Juang karya Fiersa Besari; (2) aspek-aspek sosiologi sastra; (3) hubungan antaraspek sosiologi sastra; dan (4) rencana pelaksanaan pembelajarannya di kelas XI SMA. Objek penelitian ini yaitu unsur intrinsik, aspek-aspek sosiologi sastra, dan hubungan antar aspek sosiologi sastra. Fokus penelitian ini yaitu unsur intrinsik, aspek-aspek sosiologi sastra, hubungan antaraspek sosiologi sastra, dan rencana pelaksanaan pembelajaran. Sumber data berupa novel Catatan Juang karya Fiersa Besari. Teknik pengumpulan data dilaku­kan dengan studi pustaka dan teknik catat. Teknik analisis data dilakukan dengan teknik content analysis. Penyajian hasil analisis data dilakukan dengan teknik informal. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) unsur intrinsik novel Catatan Juang karya Fiersa Besari meliputi: (a) tema: perjuangan seorang perempuan untuk meng­gapai impian, (b) tokoh dan penokohan terdiri dari: tokoh utama Suar (peduli, tabah, sabar, penyayang, pantang menyerah, dan ikhlas) dan tokoh tambahan: Fajar, Eli, Dude, Albizia, Ibu Ida, Ricky, Bella, Bapak Suar, Ibu Suar, Budi, Damar, Pak Yitno, dan Fatah, (c) latar terbagi menjadi latar tempat: angkot, indekos, bus, kantor, taman kota, stasiun, Desa Utara, rumah Suar, sawah, Hutan Someah, Jakarta, surau, dan pekuburan, latar waktu: sore, malam, pagi, dan siang. Latar sosial: kehidupan perkantoran dan petani, (d) alur maju, (e) sudut pandang persona ketiga “dia” ma­hatahu, dan (f) amanat: tetaplah semangat dan pantang menyerah dalam menggapai sesu­atu yang diimpi­kan, berbaktilah kepada kedua orang tua kita selagi masih hidup mau­pun sudah tiadadan tolonglah seseorang yang mem­butuhkan bantuan kita; (2) Aspek-aspek sosiologi sastra novel Catatan Juang karya Fiersa meliputi: (a) aspek cinta kasih, (b) aspek ekonomi, (c) aspek moral, (d) aspek pendidikan, dan (e) aspek kekerabatan; (3) hubungan antaraspek sosiologi sastra meliputi: kekerabatan dengan cinta kasih, cinta kasih dengan ekonomi, dan kekerabatan dengan moral; dan(4)rencana pelaksanaan pembelajar­an dilakukan menggunakan KD 3.11 menganalisis pesan dari satu buku fiksi yang dibaca. Metode yang digunakan adalah metode kuantum dengan langkah tandur.

Kata kunci: sosiologi sastra, novel, rencana pelaksanaan pembelajaran


Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2013. Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Besari, Fiersa. 2019. Novel Catatan Juang. Jakarta: Mediakita.

Dewi, Sukirno dan Bagiya. 2018. “Analisis Sosiologi Sastra Novel Ber¬san¬darlah di Bahuku Karya Eni Martini dan Rencana Pelaksanaan Pembe¬la¬jar¬an¬nya dengan Metode Kuantum di Kelas XII SMA”. Jurnal Surya Bahtera, 6 (56), 961-966. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Djamal, M. 2015. Paradigma Penelitian Kualitatif. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Faruk. 2017. Pengantar Sosiologi Sastra dari Struktur Genetik sampai Post-Mo¬der¬n¬isme. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Kurniasari, Linda Aprilia, Mohammad Sholehhudin dan Joko Setiyono. 2019. “Analisis So¬si¬ologi Sastra Novel Sunyi Nirmala Karya Ashadi Siregar dan Hubu¬ngan¬nya dengan pem¬be¬la-jar¬an di SMA”. Jurnal Genre, 1 (1), 46-50. Universitas Ahmad Dah

Puspitasari, Uty, Kadaryati dan Bagiya. 2018. “Analisis Sosiologi Sastra Novel Matahari Karya Tere Liye dan Skenario Pembelajaran Menulis di Kelas XII SMK”. Jurnal Surya Bahtera, 6 (55), 701-709. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Rosdiana, Lia, Sukirno dan Bagiya. 2018. “Analisis Sosiologi Sastra Novel Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono dan Rencana Pelaksanaan Pem¬be¬lajarannya dengan Metode Kooperatif pada Siswa Kelas XII SMA”. Jurnal Surya Bahtera, 6 (53), 491-499. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Setyorini, Nurul dan Cintya Nurika Irma. 2018. “Representasi Krisis Ekologi di Indonesia Puisi Membaca Tanda-Tanda dan Menengadah ke Atas Merenungi Ozon yang Tak Nampak Karya Taufik Ismail”. Jurnal Bahtera, 5 (9), 317-329. Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Sudaryanto. 2018. Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa: Pengantar Pene¬li¬ti¬an Wahana Kebudayaan secara Linguistik. Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma.

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Sujarwa. 2019. Model dan Paradigma Teori Sosiologi Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pe¬lajar.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.