PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS POSTER DENGAN MEDIA KOMIK PADA SISWA KELAS VIII SMP N 24 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Abstract
ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1)bagaimanakah pembelajaran keterampilan menulis poster dengan media komik pada siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo tahun pelajaran 2016/2017; (2) bagimanakah pengaruh terhadap sikap dan minat siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo dalam mengikuti pembelajaran menulis poster dengan media komik tahun pelajaran 2016/2017; (3)bagaimanakah peningkatan keterampilan menulis poster siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo setelah memperoleh pembelajaran menulis poster dengan media komik tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo tahun pelajaran 2016/2017 sebanyak 24 siswa, sedangkan objek penelitian ini adalah peningkatan keterampilan menulis poster. Penelitian ini terdiri atas tiga tahap, yaitu pratindakan, siklus I, dan siklus II. Pengambilan data penelitian dilakukan dengan teknik tes dan nontes. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes dan nontes. Dalam analisis data, digunakan teknik kualitatif dan kuantitatif. Untuk mengecek keabsahan data, digunakan teknik validitas data melalui triagulasi sumber, metode, dan teori. Dalam penyajian analisis data digunakan teknik informal. Hasil penelitian ini : (1) pembelajaran keterampilan menulis poster dengan media komik pada siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo tahun pelajaran 2016/2017 meliputi: (a) guru menjelaskan pengertian poster, (b) guru menjelaskan tentang langkah-langkah menulis poster dan bertanya jawab langsung kepada siswa,(c) guru memberikan contoh tentang poster,(d) guru mengarahkan siswa merefleksi kegiatan pembelajaran dan menyimpulkanhasil poster sesuai dengan media yang digunakan,(2) pengaruh terhadap sikap dan minat siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo dalam pembelajaran menulis poster dengan media komik, hasil yang diperoleh menunjukkan perubahan sikap dan minat siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo mengalami peningkatan ke arah yang lebih baik, yaitu perubahan dari perilaku negatif menjadi positif. Perubahan sikap dan minat siswa ini dapat dibuktikan dari hasil nontes yang berupa observsi, jurnal, wawancara, dan dokumentasi foto. Berdasarkan hasil data nontes pada siklus I masih tampak negatif yang cenderung pasif, berbicara dengan teman sebangkunya dan kurang bersemangat. Pada siklus II tingkah lagu negatif semakin berkurang merelaka telihat aktif, serius, dan bersemangat selama proses pembelajaran. (3) keterampilan menulis poster siswa kelas VIIID SMP N 24 Purworejo setelah memperoleh pembelajaran menuls poster dengan media komik, Pada hasil tes pratidakan menunjukkan nilai rata-rata 65,67 dan siklus I diperoleh nilai rata-rata 68,63. Hal ini terjadi peningkatan 2,96%. Pada siklus II diperoleh rata-rata kelas sebesar 79,00. Hal ini menunjukkan peningkatan dari siklus I dan siklus II sebesar 10,37%. Jadi peningakatan yang terjadi dari pratindakan sampai pada siklus II sebesar 13,33%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, sudah mengalami peningkatan.
Kata kunci : keterampilan menulis, poster, dan media komik.
Full Text:
PDF TextRefbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.