PENGGUNAAN TEKNIK RANTAIAN KATA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI SISWA KELAS XI SMK N 2 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Abstract
Tujuan yang dikaji dalam skripsi ini adalah mendeskripsikan perubahan sikap dan peningkatan kemampuan menulis deskripsi dengan teknik rantaian kata pada siswa kelas XI SMK N 2 Purworejo tahun pelajaran 2013/2014. Dalam pengumpulan data digunakan teknik tes dan teknik nontes. Teknik tes berupa hasil menulis paragraf deskripsi, sedangkan teknik nontes berupa pengamatan, angket, dan dokumentasi foto. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kualitatif dan teknik kuantitatif. Dalam penyajian data digunakan teknik informal dan teknik formal. Aktifitas belajar siswa terhadap keterampilan menulis paragraf deskripsi teknik rantaian kata menjadi lebih baik. Skor prasiklus sebesar 41,93%(cukup), skor siklus I sebesar 58,06%(baik), dan skor siklus II sebesar 77,41%(baik sekali). Kemampuan siswa dalam menulis paragraf deskripsi dengan teknik rantaian kata mengalami peningkatan dilihat dari hasil rata-rata skor prasilkus sebesar 69,61%, skor siklus I 76,09%, dan skor siklus II sebesar 81,48%. Secara keseluruhan, peningkatan hasil siswa dari prasiklus sampai siklus II mengalami peningkatan sebesar 11,87%.
Kata kunci : Keterampilan Menulis, Paragraf Deskripsi, Teknik Rantaian Kata
Kata kunci : Keterampilan Menulis, Paragraf Deskripsi, Teknik Rantaian Kata
Full Text:
PDF TextRefbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.