ANALISIS BAHASA KIASAN NOVEL AYAHKU (BUKAN) PEMBOHONGKARYA TERE LIYE DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Dedik Mujiono, Khabib Sholeh, Bafiya Bagiya

Abstract


Abstrak: Tujuan dalam penelitian ini untuk mendeskripsikan: (1) bahasa kiasan dan (2) skenario pembelajaran bahasa kiasan dalam novel Ayahku (Bukan)  Pembohong karya Tere di kelas XI SMA. Objek penelitian ini adalah novel Ayahku (Bukan) Pembohong karya Tere Liye. Fokus penelitian ini adalah bahasa kiasan dalam novel Ayahku (Bukan) Pembohong karya Tere Liye dan Skenario Pembelajarannya di Kelas XI SMA. Pengumpulan data dilakukan dengan simak, pilah, dan teknik catat. Hasil analisis data disajikan dengan teknik informal. Dari hasil penelitian ini disimpulkan bahwa (1) bahasa kiasan dalam novel Ayahku (Bukan) Pembohong karya Tere Liye meliputi: (a) simile perbandingan, (b) metafora, (c) personifikasi, (d) ironi; (2) skenario pembelajaran dilakukan menggunakan cara sebagai berikut, (a) guru memberikan tugas kepada peserta didik untuk membaca novel disertai dengan memberi penjelasan secara umum materi bahasa kiasan, (b) guru mengulas materi tersebut, (c) guru membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok untuk berdiskusi dalam menganalisis bahasa kiasan (d) guru memberi tugas kepada peserta didik untuk presentasi, (e) guru memberikan kesempatan untuk tanya jawab, (f) guru mengomentari hasil presentasi, (g) guru memberi tugas kepada peserta didik untuk maju membacakan simpulan.

Kata Kunci: bahasa kiasan, novel dan skenario pembelajaran.


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.