PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI SATIRE MENGGUNAKAN MEDIA POSTER PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 BULUSPESANTREN TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Suratna Suratna, Khabib Sholeh, Joko Purwanto

Abstract


 

ABSTRAK: Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan: 1) penerapan pembelajaran menulis puisi satire menggunakan media poster pada siswa kelas X-IPA-2 SMA Negeri 1 Buluspesantren tahun pelajaran 2016/2017; 2) pengaruh pembelajaran menulis puisi satire menggunakan media poster terhadap minat siswa kelas X-IPA-2 SMA Negeri 1 Buluspesantren tahun pelajaran 2016/2017; dan 3) peningkatan kemampuan menulis puisi satire setelah diadakan pembelajaran menggunakan media poster pada siswa kelas X-IPA-2 SMA Negeri 1 Buluspesantren tahun pelajaran 2016/2017. Pengumpulan data dengan teknik tes dan nontes. Data dianalisis dengan teknik kualitatif dan kuantitatif. Pembelajaran menulis puisi satire menggunakan media poster yaitu, 1) guru melakukan apersepsi; 2) guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan KD yang akan dicapai; 3) guru menayangkan media poster dan contoh puisi satire; 4) siswa mengidentifikasi struktur fisik dan struktur batin puisi; 5) siswa mengidentifikasi struktur fisik dan struktur batin; 6) siswa diminta membuat puisi satire berdasarkan media poster yang ditayangkan dengan memperhatikan struktur fisik dan struktur batin puisi; dan 7) guru menyuruh salah satu siswa untuk membacakan puisinya di depan kelas; dan 8) siswa guru dan siswa bersama-sama menyimpulkan materi pembelajaran yang telah dipelajari. Pengaruh pembelajaran menulis puisi satire menggunakan media poster terhadap minat siswa menjadi lebih baik, pada prasiklus rata-rata minat belajar siswa adalah 50,95%. Sementara itu pada siklus I, rata-rata minat belajar siswa menjad 61,14%, dan siklus II rata-rata menjadi 79,09%. Peningkatan kemampuan menulis puisi satire menggunakan media poster juga meningkat terlihat pada meningkatnya jumlah siswa yang mencapai KKM 74. Jumlah siswa yang mencapai nilai di atas KKM pada prasiklus 4,55% atau 1 siswa, pada siklus I 40,91%  atau 9 siswa, dan pada siklus II 95,45% atau 21 siswa.

 

Kata Kunci: Kemampuan Menulis Puisi Satire, Media Poster

 


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.