NILAI PENDIDIKAN KARAKTER TOKOH UTAMA NOVEL KUTEMUKAN ENGKAU DI SETIAP TAHAJUDKU KARYA DESI PUSPITASARI DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Mugi Trilukito, Moh. Fakhrudin, Nurul Setyorini

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menje­las­kan (1) unsur intrinsik dalam novel Kutemukan Engkau di Setiap Tahajudku Karya Desi Puspitasari, (2) nilai pendidikan karakter tokoh utama dalam novel Kutemukan Engkau di Setiap Tahajudku Karya Desi Puspitasari, dan (3) skenario pembela­jaran unsur intrinsik dan nilai pendidikan karakter tokoh utama yang terdapat dalam novel Kutemukan Engkau di SetiapTahajudku Karya Desi Puspitasari di kelas XI SMA. Objek penelitian ini adalah nilai pendidikan karakter tokoh utama dalam novel Kutemukan Engkau di SetiapTahajudku Karya Desi Puspitasari. Fokus penelitian ini adalah unsur intrinsik dan nilai pendi­dikan karakter tokoh utama. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dengan instrument utama penulis selaku peneliti. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis isi. Hasil analisis disaji­kan secara informal. Dari hasil analisis dapat disimpulkan bahwa (1) unsur intrinsic novel Kutemukan Engkau di Setiap Tahajudku terdiri dari tema, yaitu kasih sayang; alur dalam novel tersebut tergolong ke dalam alur campuran; tokoh dan penokohan, Agus sebagai tokoh uta­ma; teknik pelukisan tokoh secara analitik dan dramatik; latar terbagi menjadi tiga (a) latar tempat meliputi jalanan pinggir kota, rumah Agus, rumah Hari, bengkel Joko, mushala, bar; (b) latar wak­tu melipu­ti pagi, siang, sore, dan malam; (c) latar social meliputi seorang maha­siswa, pembuattato, guru, dosen, montir bengkel; latar dalam novel berfungsi sebagai metafora dan atmosfer; dan sudut pandang yang digunakan orang ketiga serbatahu. (2) nilai pendidikan karakter tercermin dari perilaku tokoh utama dalam novel Kutemukan Engkau di Setiap Tahajudku meliputi penyabar, bertak­wa, peduli, tanggung jawab, pemberani, pekerja keras, rendah hati, dan ikhlas. (3) Skenario pembelajaran novel Kutemukan Engkau di SetiapTahajudku di kelas XI, siswa dibagi menjadi beberapa kelompok yang terdiri atas 5-6 anak. Tiap kelompok ditugasi membaca novel dan mengkaji unsur intrinsik dan nilai pendi­dikan karakter tokoh utama novel tersebut dengan mencari data yang mendu­kung, dipresentasikan di depan kelas, sedangkan kelompok lain menanggapi. Setelah semua kelom­pok maju, tiap siswa membuat sinopsis. Evaluasi dilaksana­kan secara tertulis dengan teknik tes (tes esai) dan teknik nontes (kuesioner).

Kata Kunci: unsur intrinsik novel, nilai pendidikan karakter, skenario

pembelajaran


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.