PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS EKSPLANASI MENGGUNAKAN MEDIA SURAT KABAR SUARA MERDEKA DAN METODE LATIHAN TERBIMBING SISWA KELAS VII SMP NEGERI 17 PURWOREJO TAHUN AJARAN 2015/2016
Abstract
ABSTRAK: Tujuan penelitian ini adalah untukmendeskripsikan (1) penerapan pembelajaran menulis teks eksplanasi menggunakan media surat kabar Suara Merdeka dan metode latihan terbimbing siswa kelas VII SMP Negeri 17 Purworejo; (2) pengaruh media surat kabar Suara Merdeka dan metode latihan terbimbing dalam pembelajaran menulis teks eksplanasi siswa kelas VII SMP Negeri 17 Purworejo; (3) peningkatan keterampilan menulis teks eksplanasi menggunakan media surat kabar Suara Merdeka dan metode latihan terbimbing siswa kelas VII SMP Negeri 17 Purworejo. Penelitian ini terdiri dari tahap prasiklus, siklus I, dan siklus II.Setiap siklusnya terdiri empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan Refleksi.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes dan nontes.Analisis data digunakan teknik kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa (1) penerapan pembelajaran menulis teks eksplanasi antara lain guru dan siswa melakukan identifikasi mengenai media yang digunakan, guru memberikan tugas siswa untuk menulis teks eksplanasi sesuai pengamatan media, dan guru memberikan bimbingan kepada siswa; (2) media surat kabar Suara Merdeka dan metode latihan terbimbing dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran menulis teks eksplanasi. Perhatian siswa terhadap pembelajaran prasiklus sampai siklus II 53,12%. Sama halnya dengan aspek keaktifan yang selalu meningkat pada setiap siklusnya. Peningkatan keaktifan siswa dari prasiklus sampai siklus II sebesar 53,12%; (3) media surat kabar Suara Merdeka dan metode latihan terbimbing dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis teks eksplanasi. Pada prasiklus hanya sebesar 31,25% siswa yang mencapai nilai ketuntasan minimal (KKM=71) dengan nilai rata-rata 64,22. Pada siklus I nilai rata-rata mencapai 53,12% dengan nilai rata-rata 70,28 kemudian pada siklus II meningkat menjadi 78,12% dengan nilai rata-rata 77,31.
Kata kunci:Menulis Teks Eksplanasi, Media Surat Kabar, dan Metode Latihan Terbimbing
Full Text:
PDF TextRefbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.