NILAI-NILAI PENDIDIKAN NOVEL KHIDIR KARYA WIWID PRASETYO DAN RECANA PEMBELAJARANNYA DI SMA

Ummi Azizah Sukirno Bagiya

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan unsur intrinsik novel Khidir meliputi; tema, tokoh, alur, latar dan sudut pandang, mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan novel Khidir meliputi; nilai pendidikan sosial, budaya, moral dan religius, dan mendeskripsikan rencana pembelajaran novel Khidir di SMA. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan lima model Think Talk Write (TTW). Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kualitatif pada novel Khidir karya Wiwid Prasetyo. Instrumen penelitian yang digunakan adalah peneliti sendiri, kertas pencatat data dan alat tulis. Dari analisis unsur intrinsik, nilai-nilai pendidikan dan rencana pembelajaran di SMA diperoleh nilai-nilai pendidikan meliputi pendidikan sosial, budaya, moral dan religius. Pendidikan sosial meliputi tolong menolong dan peduli. Pendidikan budaya meliputi melestarikan budaya dalam beribadah dan melestarikan budaya kliwonan. Pendidikan moral meliputi tekat kuat, pantang menyerah, sungguh-sungguh, pemarah dan pemberani. Pendidikan religius meliputi beribadah, bersyukur, berdoa dan sabar. Novel Khidir dapat diterapkan dalam rencana pembelajaran di SMA karena dalam novel tersebut banyak nilai-nilai yang perlu dipelajari dalam membentuk rasa percaya diri dan menghargai sahabat, orang lain, dan sesama umat manusia yang hidup di lingkungannya masing-masing.

Kata kunci:Nilai Pendidikan Novel dan Rencana Pembelajarannya


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.