SIKAP PETANI PADI TERHADAP PRODUK INSEKTISIDA DI DESA BULUSPESANTREN KECAMATAN BULUSPESANTREN KABUPATEN KEBUMEN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Deskripsi petani dalam menggunakan insektisida Dharmabas, Polidor, Kiltop dan Sidabass. 2) Atribut insektisida merek Dharmabas, Polidor, Kiltop dan Sidabass yang memenuhi sifat ideal yang diinginkan petani padi di Desa Buluspesantren Kecamatan Buluspesantren Kabupaten Kebumen. 3). Bagaimanakah sikap petani terhadap insektisida merek Dharmabas, Polidor, Kiltop dan Sidabass.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dengan sampel sebanyak 36 petani responden dan pelaksanaanya dengan metode survei dengan menggunakan kuisioner. Penelitian dilakukan di Desa Buluspesantren Kecamatan Buluspesantren Kabupaten Kebumen dengan sengaja (purposive sampling). Teknik pengambilan sampel menggunakan metode sampel acak sederhana dengan cara undian.
Hasil analisis menunjukkan bahwa sikap petani terhadap insektisida merek Dharmabas sebesar 26,28 terletak pada posisi kurang dari 36,03 artinya sikap petani terhadap insektisida merek Dharmabas cukup baik. Semua atribut pada insektisida merek Dharmabas dapat diterima petani dengan baik. Sikap petani terhadap insektisida merek Polidor sebesar 3,49 terletak pada posisi kurang dari 10,35 artinya sikap petani terhadap insektisida merek Polidor baik. Semua atribut pada insektisida merek Polidor dapat diterima petani dengan baik. Sikap petani terhadap insektisida merek Kiltop sebesar 0,0 terletak pada posisi kurang dari 10,17 artinya sikap petani terhadap insektisida merek Kiltop sangat baik. Semua atribut pada insektisida merek Kiltop dapat diterima petani dengan baik. Sikap petani terhadap insektisida merek Sidabass sebesar 5,01 terletak pada posisi kurang dari 10,16 artinya sikap petani terhadap insektisida merek Sidabass sangat baik. Semua atribut pada insektisida merek Sidabass dapat diterima petani dengan baik.
Kata Kunci : Insektisida, Sikap Petani
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.