PENGARUH PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DAN PRAKTIK KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOREJO

Rizky Trapsilo Alipta

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh yang positif dan signifikan antara Pendidikan Kewirausahaan dan Praktik Kewirausahaan terhadap Minat Berwirausaha baik secara simultan maupun secara parsial. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Universitas Muhammadiyah angkatan 2015 yang berjumlah 78 siswa. Sampel penelitian berjumlah 66 responden, diambil dengan menggunakan rumus Slovin dengan taraf kesalahan 5%, pengumpulan data menggunakan analisis dokumen, dan angket. Analisis data menggunakan korelasi parsial dan korelasi ganda. Hasil analisis kuantitatif disimpulkan ada pengaruh yang positif dan signifikan antara pendidikan kewirausahaan dengan minat berwirausaha sebesar 11,70% (rx1y = 0,343; thitung = 2,896; sig≤0,05). Ada pengaruh positif dan signifikan antara praktik kewirausahaan terhadap minat berwirausaha sebesar 15,80% (rx2y = 0,398; thitung = 3,034 sig≤0,05). Ada pengaruh positif dan signifikan antara Pendidikan kewirausahaan dan Praktik Kewirausahaan secara bersama-sama terhadap minat berwirausaha sebesar 25,70% (R  = 0,507; Fhitung = 10,906 dengan sig≤0,05) dan sisanya 58,90% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Persamaan regresi Y = 1,870 + 0,592X1 + 0,501X2. Terdapat sumbangan secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri dari pendidikan kewirausahaan dan praktik kewirausahaan terhadap minat berwirausahan pda mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Muhammadiyah Purworejo.

 

Kata kunci: pendidikan kewirausahaan, praktik kewirausahaan, minat berwirausaha


Full Text:

PDF Text

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Publisher: Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail: pendidikanekonomi@umpwr.ac.i , Telp: 0275-321494

Indexed Abstract: