DESKRIPSI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MAHASISWA DALAM PEMBUATAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Anggun Badu Kusuma, Reni Untarti

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan kemampuan pemahaman konsep mahasiswa dalam pembuatan rencana pelaksanaan pembelajaran. Jenis penelitiannya adalah deskriptif kualitatif. Subyek penelitian adalah mahasiswa pendidikan matematika yang mengambil mata kuliah Dasar Proses Pembelajaran Matematika Semester III Kelas A Tahun Ajaran 2017/2018. Instrumen yang digunakan yaitu tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa mahasiswa dengan kemampuan prestasi rendah masih mengalami kekuarangan dalam kemampuan mengklasifikasikan objek-objek berdasarkan persyaratan yang membentuk konsep penyusun RPP. Kekurangan tersebut yaitu pada unsur susunan secara keseluruhan, identitas RPP, kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, media pembelajaran, kegiatan pendahuluan, dan kegiatan inti.

Full Text:

PDF Text


DOI: https://doi.org/10.37729/ekuivalen.v32i1.4787

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Publisher: Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail:matematika@umpwr.ac.id  , Telp: 0275-321494

Indexed Abstract:


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.