PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA DENGAN MODEL TREFFINGER
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan komunikasi matematis dan pemecahan masalah matematika siswa. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas dengan model Treffinger. Dimana subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII D SMP Negeri 3 Kepiltahun ajaran 2015/2016 sebanyak 27 siswa.Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dan dokumentasi.Semua data dianalisis secara kuantitatif.Hasil analisis memberikan gambaran bahwa model pembelajaran Treffinger dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematis ditujukkan dengan siswa telah mampu mengekspresikan ide-ide matematika dalam bentuk gambar atau model, memahami konsep dan mengevaluasi ide-ide matematika dan mampu menggunakan notasi matematika untuk menyajikan ide-ide, konsep matematika dan menggambarkan hubungan.Selain itu juga dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa. Dari nilai rata-rata 62,37 dengan ketuntasan belajar 33,33% pada siklus I, kemudian menjadi 79,26 dengan ketuntasan belajar mencapai 77,78% pada siklus II.
Kata kunci: Kemampuan komunikasi matematis, pemecahan masalah matematika, dan model Treffinger
Full Text:
PDF TextDOI: https://doi.org/10.37729/ekuivalen.v20i3.2902
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Publisher: Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail:matematika@umpwr.ac.id , Telp: 0275-321494
Indexed Abstract:

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.