MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING DISERTAI ICE BREAKER PADA SISWA SMK MUHAMMADIYAH KUTOWINANGUN TAHUN PELAJARAN 2012/2013.
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat siswa SMK Muhammadiyah Kutowinangun kelas X TKR C. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus yaitu siklus I dan siklus II dimana tiap siklus terdiri dari 4 komponen yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X TKR C SMK Muhammadiyah Kutowinangun tahun pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 39 siswa. Instrumen penelitian ini adalah lembar angket minat belajar yang terdiri dari 20 pernyataan pada tiap akhir siklus, dan tes uraian yang terdiri dari 5 soal akhir siklus. Setelah data terkumpul, data dianalisis menggunakan rumus persentase. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa: minat belajar siswa kelas X TKR C SMK Muhammadiyah Kutowinangun dapat dicapai dalam dua siklus. Minat siswa yang mencapai skor 70% sejumlah 61,53% pada siklus I sedangkan di siklus II minat seluruh siswa sudah mencapai skor 70%. Dari minat yang meningkat hasil belajar siswa juga meningkat. Pada siklus I yang memenuhi KKM sebesar 56,41% sedangkan di siklus II sebesar 92,30%.
Kata kunci: Quantum Teaching, Ice Breaker, dan Minat Belajar Matematika.
Full Text:
PDF TextDOI: https://doi.org/10.37729/ekuivalen.v8i4.1139
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Publisher: Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jl. KH. Ahmad Dahlan 3 & 6 Purworejo 54111, Jawa Tengah, Indonesia, E-mail:matematika@umpwr.ac.id , Telp: 0275-321494
Indexed Abstract:

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.