KAJIAN ISI, BAHASA, DAN KETERBACAAN BUKU TEKS KURIKULUM 2013 PELAJARAN BAHASA INDONESIA SMA KELAS X

Siti Nurul Khasanah

Abstract


Abstract: A text book is one of determining success factors in the class. Hovewer, there are still so many teachers consider that their text book  are good and worth to use without analysizing the content of material, language, and readability first. The research is aimed to analize an Indonesian  SMA X text book according to Curriculum 2013 viewing from the material content, language, and readability aspects. The data source of the research is from  an Indonesian  SMA X Text Book published by the government in 2013. The research method used is content analysis. The data collecting technique is documentation by using an evaluation sheet of Indonesian teks book from Pusat Perbukuan Nasional (Center of National Book). It is used for measuring aspects of material contents and language. Meanwhile, Formula Indeks Fog is used for measuring the level of readability. Data is interpretated  by using reducting, displaying, verifiying data and finnaly is made conclusion. Results have shown that the percentage of average score  is 91.15 for material contents and 88.90 for language aspects. Both scores  are included in very good category.  Whereas, The aspect of readability is in very high category. It means that the texts in the book are easy to understand. It can be concluded that the text book have already fulfilled aspects of material contents, language, and readability  according to curriculum 2013 and BNSP. It is worth to use as a handout for teachers and students of SMA X.

Key words : content, language, readability, text book,  curriculum 2013

Abstrak: Buku teks merupakan salah satu faktor keberhasilan dalam kegiatan pembelajaan di dalam kelas. Masih banyak guru yang menganggap bahwa buku teks itu bagus dan layak  serta menerima apa adanya tanpa menganalisis terlebih dahulu isi materi, bahasa dan keterbacaan  buku tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan buku teks siswa pelajaran Bahasa Indonesia SMA kelas X dilihat dari aspek isi, kebahasaan, dan keterbacaan yang dikaji dari sudut pandang kurikulum 2013. Sumber data dalam penelitian ini adalah buku teks kurikulum 2013 pelajaran Bahasa Indonesia SMA kelas  X terbitan pemerintah tahun 2013. Teknik pengumpulan data yang dipakai adalah dokumentasi dengan menggunakan lembar penilaian buku teks Bahasa Indonesia dari Pusat Perbukuan Depdiknas untuk mengukur aspek isi dan kebahasaan. Sedangkan untuk untuk mengukur aspek keterbacaan digunakan Formula Indeks Fogs. Data yang diperoleh diinteprestasikan dengan cara reduksi data, display data dan diambil kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku yang dikaji termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase skor rata-rata 91.15 pada aspek isi dan 88.90 pada aspek bahasa. Sedangkan pada aspek keterbacaan,  buku teks masuk dalam kategori keterbacaan sangat tinggi. Ini berarti kalimat-kalimat di dalam teks mudah dipahami oleh siswa.  Berdasarkan hasil kajian dapat disimpulkan bahwa buku teks pelajaran Bahasa Indonesia SMA kelas X telah memenuhi standar isi, bahasa, dan keterbacaan menurut kurikulum 2013 dan BNSP serta layak dipakai sebagai buku pegangan baik guru maupun siswa.

Kata kunci: isi, bahasa, keterbacaan, buku teks, kurikulum  2013


Full Text:

PDF Text


DOI: https://doi.org/10.37729/btr.v2i03.3509

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



Penerbit:

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Muhammadiyah Purworejo
Jl. KHA. Dahlan 3 Purworejo, Jawa Tengah, 54111
email: pbsi@umpwr.ac.id


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.