PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MACROMEDIA FLASH PADA MATA PELAJARAN SISTEM BAHAN BAKAR BENSIN KONVENSIONAL UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN KEAKTIFAN SISWA KELAS XI TEKNIK SEPEDA MOTOR SMK NEGERI 1 SAPURAN KABUPATEN WONOSOBO

Afrizal Bahri

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model pembelejaran menggunakan media Macromedia Flash pada Mata Pelajaran Sistem Bahan Bakar Bensin Konvensional Sepeda Motor dapat meningkatkan keaktifan dan motivasi belajar siswa Kelas XI Teknik Sepeda Motor SMK Negeri 1 Sapuran Kabupaten Wonosobo. Jenis penelitian ini merupakan Research and Development (R&D). Subjek penelitian yaitu siswa kelas XI Teknik Sepeda Motor. Instrumen pengumpulan data untuk motivasi belajar menggunakan angket, untuk keaktifan dengan instrumen obersvasi yang dilakukan oleh guru mata pelajaran yang bersangkutan. Teknik analisis data yang digunakan dengan rumus perhitungan rata-rata dan rumus persentase. Hasil observasi dan uji statistik menunjukan perolehan persentase skor keaktifan siswa terdapat peningkatan, sebelum mendapatkan treatment yaitu 80,30%, setelah mendapatkan treatment menggunakan media pembelajaran macromedia flash keaktifan siswa menjadi meningkat yaitu 88,13%. Persentase skor motivasi siswa juga mengalami peningkatan dari persentase awal 77,97%, setelah mendapatkan treatment menggunakan media pembelajaran macromedia flash persentase motivasi belajar siswa menjadi meningkat yaitu 84,81%. Perbandingan hasil belajar kelas kontrol dan kelas eksperimen juga sangat signifikan, hal ini ditunjukan pada rata-rata hasil belajar kelas kontrol (Kelas XI TSM 2) yaitu 71,67 dengan ketuntasan klasikal 39% dibandingkan dengan rerata hasil belajar kelas eksperimen (XI TSM 1) yaitu 80,52 dengan ketuntasan klasikal 72,73%. Jika dilihat dari hasil tersebut, maka pengembangan produk media pembelajaran macromedia flash efektif dapat untuk meningkatkan keaktifan belajar dan motivasi belajar siswa maupun hasil belajar siswa kelas XI TSM 1 SMK Negeri 1 Sapuran Kabupaten Wonsosobo. Kata kunci : Macromedia Flash, Keaktifan dan Motivasi Belajar

Full Text:

PDF Text


DOI: https://doi.org/10.37729/autotech.v7i1.2783

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed Abstract:

Penerbit:
Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Muhammadiyah Purworejo
Jl. KHA. Dahlan 3 Purworejo, Jawa Tengah, 54111
email: pto@umpwr.ac.id

 Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.