BENTUK DAN NILAI PENDIDIKAN DALAM TRADISI GUYUBAN BAGI KEHIDUPAN MASYARAKAT DESA PASIR AYAH KEBUMEN

Ade Reza Palevi

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap: (1) Bentuk tradisi Guyuban di Desa Pasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, (2) Nilai pendidikan tradisi Guyuban bagi kehidupan masyarakat Desa Pasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, (3) Fungsi folklor tradisi Guyuban di desa Pasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui metode pustaka, observasi, dan wawancara mendalam dengan narasumber yang aktif melaksanakan upacara tradisi Guyuban. Hasil analisi meliputi bentuk tradisi Guyuban di Desa Pasir, ubarampe dan sesaji tradisi Guyuban bunga setaman antara lain mawar, melati, kanthil, kenanga, dan alin-lain. Bunga setaman dimasukan kedalam tempat yang terbuat dari daun pisang yang disebut takir. Bunga memiliki aroma harum, yakni keharuman diri manusia. Artinya manusia harus menjaga keharuman namanya agar tidak tercemar hal-hal yang negatif, nasi tumpeng melambangkan semangat bersatunya antara penguasa dengan rakyatnya. Tukon pasar ini merupakan simbol agar manusia selalu tercukupi kebutuhannya dan diharapkan agar bisa berhasil. Tempat pelaksanaan tradisi Guyuban berada di Desa pasir. Waktu pelaksanaan tradisi Guyuban Jumat Manis, nilai pendidikan tradisi Guyuban bagi kehidupan masyarakat Desa Pasir meliputi Nilai pendidikan religius mendekatkan diri kepada Tuhan, nilai pendidikan moral memupuk rasa kebersamaan, nilai pendidikan sosial nilai pendidikan budaya yaitu pentingnya menjaga tradisi yang ada. Fungsi folklore upacara tradisi Guyuban di Desa pasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, fungsi ritual, fungsi sosial, fungsi pelestarian tradisi, fungsi hiburan.

 

Kata Kunci: Tradisi guyuban. Nilai-Nilai Pendidikan


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.