TRADISI SEDHEKAH LAUT DI DESA KARANG DUWUR KECAMATAN AYAH KABUPATEN KEBUMEN ( ANALISIS MAKNA DAN FUNGSI)

Yuli Ernawati

Abstract


Abstrak:Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu (1) prosesi upacara tradisi sedhekah laut di Desa Karang Duwur Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen. (2) makna simbolis sesaji yang terkandung dalam ubarampe yang digunakan dalam tradisi Sedhekah Laut di Desa Karang Duwur. (3) fungsi tradisi Sedhekah Laut di Desa Karang Duwur. Setting penelitian berupa tempat dan waktu yang dilakukan di Desa Karang Duwur Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen, waktu penelitian mulai bulan Oktober 2013 sampai Maret 2014. Jenis penelitian ini yaitu kualitatif. Sumber data penelitian ini berupa informasi dan dokumentasi yang diperoleh dari nara sumber yaitu perangkat desa, masyarakat Desa Karang Duwur dan buku-buku yang berhubungan dengan tradisi Sedhekah Laut. Teknik pengumpulan data berupa pustaka, observasi, wawancara dan dokumentasi, dalam penelitian ini peneliti melakukan observasi partisipan yaitu ikut terlibat baik pasif maupun aktif. Instrumen dalam penelitian ini yaitu handphone untuk merekam wawancara dan kamera digital untuk mengambil gambar dan merekam. Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pola etnografi yaitu penelitian untuk mendiskripsikan kebudayaan sebagai mana adanya. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa, di dalamtradisi Sedhekah Laut di mana peneliti memfokuskan pada (1) proses tradisi Sedhekah Laut di Desa Karang Duwur, adapun yang dianalisis meliputi  proses tradisi sedhekah Laut berlangsung yaitu dari tahap pra pelaksanaan, pelaksanaan, dan pasca pelaksanaan. (2) maknasimbolis sesaji yang terkandung dalam ubarampe yang digunakan dalam tradisi sedhekah Laut meliputi 10 sesaji macam yang memiliki makna secara harfiah. (3) fungsi Tradisi Sedhekah Laut di Desa Karang Duwur, yang memiliki fungsi sebagai memohon keselamatan dan keberkahan.

 

Kata kunci: sedhekah laut


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.